Gedung Metro Park Residence di Kedoya Selatan Terbakar
access_time Kamis, 03 November 2016 19:25 WIB
remove_red_eye 5319
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Andry
Gedung Metro Park Residence di Jalan Pilar Mas Utama Raya Kavling 28, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, terbakar sekitar pukul 18.00.
Kebakaran terjadi di lantai 16 gedung tersebut
Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Rompis Romlih mengatakan kebakaran di gedung ini diduga terjadi akibat kors
leting listrik dari kabel lampu duduk yang kemudian menjalar ke kasur."Kebakaran berasal dari lantai 16 gedung tersebut," katanya, Kamis (3/11).
Satu Rumah di Tegal Parang Ludes TerbakarIa mengungkapkan, dalam kebakaran itu pihaknya mengerahkan 13 unit mobil pemadam. Berdasarkan temuan di lapangan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
"Kerugian ditaksir mencapai sekitar Rp 200 juta," tandasnya.